Ibadah Ringan Berpahala Besar untuk Wanita


Sungguh beruntung menjadi wanita. Kenapa? Dalam beberapa hal, Allah SWT melalui lisan Rasul-Nya memberikan kemudahan dan keistimewaan untuk wanita. Salah satu keistimewaan itu terletak pada aktivitas ibadah yang dapat dilakukan dengan mudah, tetapi pahalanya setara dengan ibadah yang dinilai berat. Ibarat seorang pedagang, dengan sedikit modal, tetapi mendapatkan keuntungan besar.

Menariknya, ketika para wanita merasa memiliki sedikit waktu untuk beribadah karena mengalami masa haid dan nifas, atau karena kesibukan lainnya, maka tawaran ibadah ringan ini menjadi sesuatu yang menggiurkan. Rasa-rasanya, kita sudah tidak sabar lagi untuk mengetahui ibadah ringan apa saja yang ditawarkan kepada para wanita dengan pahala yang sangat besar itu.

Buku ini membahas semua hal yang berkaitan dengan ibadah ringan khusus wanita, dimulai dengan kisah menakjubkan para wanita ahli ibadah, bagaimana agar setiap amalan bernilai ibadah, ibadah khas apa saja yang hanya dapat dilakukan oleh para wanita, hak dan kewajiban wanita, dan amalan-amalan ringan yang berpahala besar. Kehadiran buku ini dapat menambah pengetahuan tentang ibadah ringan wanita dan memotivasi para wanita untuk selalu melakukan kebajikan dan konsisten dalam beribadah.

"Berbahagialah wanita-wanita yang dimuliakan Allah, tak gentar menghadapi ujian dan cobaan, keningnya selalu bersujud sebagai bukti ketaatan, tutur katanya selalu terjaga dari kedustaan, kehormatannya terjaga dari kemaksiatan. Tulisan ini akan menghantarkan para wanita menjadi hamba Allah yang dirindukan surga."
— Teh Ninih Muthmainnah, Penceramah, Pembina Yayasan Daarul Muthmainnah

"Membaca buku ini sungguh membuat saya termotivasi untuk terus beramal, sehingga surgalah kelak yang akan saya temui di akhirat"
— Afifah Afra, Penulis


Silahkan miliki buku ini KLIK DISINI
Diberdayakan oleh Blogger.